Point Pengecekan setelah melakukan Pengecoran



Untuk mengetahui kualitas hasil produk proses pengecoran dengan mesin bertekanan maka pada saat pertamakali menghasilkan produk dilakukan pemeriksaan secara visual. Pemeriksaan dilakukan pada saat benda tuang dalam keadaan dingin. Pemeriksaan yang dilakukan meliputi pemeriksaan cacat bagian luar dan dimensi ukuran. Adapun langkah-langkah yang diambil adalah sebagai berikut.
1.    Mengambil benda tuang pertama dan didinginkan.
2.    Membersihkan permukaan benda tuang dan membuat bekas saluran sisa.
3.    Mengamati seluruh permukaan benda tuang.
4.    Jika retakan terlalu kecil dapat digunakan cairan pembentu dye penetran.
5.    Memeriksa cacat dalam dengan ketukan.
6.    Mengukur dimensi benda tuang
7.    Mencatat semua hasil pemeriksaan.
Jika dalam pemeriksaan pada benda tuang pertama terjadi penyimpangan maka proses pencetakan tidak dapat dilanjutkan dan perlu di kaji lagi dan mencoba mencari penyebabnya dan mencari solusinya.
Jika dalam pemeriksaan benda tuang yang pertama tidak ditemui cacat dan ukurannya juga sudah memenuhi standar maka proses penuangan dapat dilanjutkan.

Melakukan benda tuang.
Benda tuang yang telah jadi perlu ditangani dengan baik untuk mencegah kerusakan akibat salah penanganan. Benda tuang ditempatkan pada tempat yang aman, dan satu dengan yang lainnya tidak saling tumpang tindih sehingga rusak atau cacat. Untuk itu perlu disiapkan keranjang-keranjang penampung dan rak-rak penyimpanan.
Adapun yang harus diperhatikan dalam penangangan benda tuang adalah swebagai berikut :
·         Mempelajari SOP penanganan benda tuang
·         Mengidentifikasi keranjang dan rak penyimpanan
·         Menempatkan benda tuang secara aman tanpa menimbulkan kerusakan.

Rangkuman
Untuk mengetahui apakah proses pencetakan layak dilanjutkan maka harus dilakukan pemeriksaan pada produk yang pertama. Pemeriksaan oleh operator dilakukan secara visual. Pemeriksaan pada produk mengandalkan ketelitian indera mata. Dapat juga dibantu dengan cairan dye penetran. Jika produk pertama sudah memenuhi syarat maka proses produksi dapat dilanjutkan. Tetapi bila produk pertama tidak memenuhi syarat maka proses produksi ditunda untuk diperbaiki hingga diperoleh hasil yang benar. Selain itu juga produk yang sudah jadi harus ditangani dengan baik untuk menghindari kerusakan pada benda coran.
Point Pengecekan setelah melakukan Pengecoran Point Pengecekan setelah melakukan Pengecoran Reviewed by dpy on March 11, 2016 Rating: 5

No comments:

dpy
www.dpy.my.id. Powered by Blogger.